PEMDES BENDOREJO TINGKATKAN PELAYANAN POSYANDU BALITA

Administrator 06 Januari 2024 20:40:16 WIB

Bendorejo - Trenggalek, Kegiatan Posyandu Balita adalah merupakan pelayanan kepada balita dan anak dengan melakukan penimbangan agar bisa dipantau pertumbuhan dan perkembangan balita dan anak. Manfaat posyandu balita adalah memberikan layanan kesehatan anak,imunisasi, pemberian makanan tambahan dan penyuluhan tentang kesehatan. Bahwa dalam rangka meningkatkan pelayanan di Posyandu, Pemerintah Desa bekerjasama dengan Puskesmas Pogalan dan Dinas Kesehatan Kabupaten Trenggalek menambah satu lagi Posyandu Balita di dusun Tenggong desa Bendorejo. Posyandu yang baru tersebut merupakan pemecahan dari Posyandu Balita Anggrek yang memiliki balita sekitar 90 sampai dengan 100 balita dalam satu posyandu. Awalnya di Desa Bendorejo memiliki 9 Posyandu Balita dengan 47 Kader Posyandu. Mulai bulan Januari 2024 desa Bendorejo mempunyai 10 Posyandu Balita dan 50 orang Kader Posyandu.

Posyandu yang baru tersebut diresmikan dan mulai melakukan pelayanan pada Kamis (4/01/2024) bertempat di rumah Kader Posyandu Balita Ibu Kotingatin Dsn Tenggong Desa Bendorejo. Hadir dalam pembukaan posyandu Ketua TP PKK Desa beserta Pengurus TP PKK Pokja IV, Sekretaris Desa Bendorejo, Bidan Desa dan Tenaga Kesehatan Puskesmas Pogalan, Ibu dan Balita. Dalam sambutannya Ketua TP PKK Desa Bendorejo dan Sekretaris Desa Bendorejo menyampaikan terimakasih dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada semua pihak yang telah membantu penambahan Posyandu Balita tersebut. Semoga dengan adanya penambahan Posyandu Balita tersebut pelayanan di Posyandu dapat lebih ditingkatkan, sehingga kesehatan balita dan Ibu Hamil di desa Bendorejo juga semakin meningkat, angka stunting juga bisa menurun dan tidak ada lagi kematian bayi maupun ibu malehirkan.

Posyandu Balita yang baru tersebut di beri nama POSYANDU KEMUNING yang berarti Kebaikan dan Kesucian.

 

Punya Balita...

Ayo ke Posyandu

Salam Germas...SEHAT,BUGAR,PRODUKTIF, CERIA....

Admin Web, Hst....

Komentar atas PEMDES BENDOREJO TINGKATKAN PELAYANAN POSYANDU BALITA

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Bendorejo

tampilkan dalam peta lebih besar