Bendorejo – Trenggalek, Kekeringan dapat disebabkan karena suatu wilayah tidak mengalami hujan atau kemarau dalam kurun waktu yang cukup lama atau curah hujan di bawah normal, sehingga kandungan air dalam tanah berkurang atau bahkan tidak ada. Berdasarkan pemantauan yang dilakukan BMKG, puncak musim kemarau di sebagian besar wilayah Indonesia akan terjadi pada bulan Juli dan Agustus 2024, mencakup 77,27 % wilayah zona musim. Namun sampai dengan bulan Oktober 2024 sebagian wilayah Trenggalek masih mengalami kekeringan, termasuk juga desa Bendorejo ...