PERESMIAN POSYANDU ILP DESA BENDOREJO, AYO KE POSYANDU !!

Administrator 07 Juni 2024 07:35:16 WIB

Bendorejo – Trenggalek, Bahwa dalam rangka meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat dengan cara menjaga masyarakat tetap sehat adalah salah satu tujuan dibentuknya Posyandu ILP. Saat ini posyandu telah bertransformasi menjadi Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP). Posyandu yang dulunya hanya melayani balita dan ibu hamil saja, tetapi dengan menjadi Posyandu ILP, Posyandu ini juga melayani satu siklus kehidupan dari usia 0 tahun hingga lansia. Posyandu ILP bertujuan untuk mendekatkan layanan kepada masyarakat. Dengan adanya posyandu ILP diharapkan masyarakat yang ingin melakukan pemeriksaan kesehatan dapat dengan mudah menuju ke lokasi pelayanan kesehatan. Pelaksanaan pelayanan posyandu di Desa Bendorejo dimulai pada tanggal 4 s/d 21 setiap bulannya. Dari 10 Posyandu Balita yang ada di desa Bendorejo, masih ada satu Posyandu yang sudah menjadi Posyandu ILP, yaitu Posyandu Sakura. Secara bertahap seluruh Posyandu Balita di desa Bendorejo nantinya akan berubah menjadi Posyandu ILP.

Peresmian Posyandu Sakura menjadi Posyandu ILP diselenggarakan pada hari Kamis (06/06/2024) yang dihadiri oleh :

  1. Kepala Puskesmas Pogalan beserta staf tenaga kesehatan Puskesmas Pogalan
  2. Kepala Desa Bendorejo beserta Perangkat Desa Bendorejo
  3. Ketua TP PKK Desa
  4. Kepala SDN V Bendorejo, Kepala SD IT Nurul Fikri, Kepala MI Yapendawa
  5. Ketua Posyandu Balita se-Desa Bendorejoo
  6. BKTM, Bhabinsa dan Pendamping Desa Bendorejo
  7. Ibu Balita, Remaja dan Lansia

Kegiatan Peresmian Posyandu ILP Desa bendorejo diawali dengan sambutan yang disampaikan oleh Kepala Desa Bendorejo, Bpk Imam Kusaeni. Dalam sambutannya beliau menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kepala Puskesmas Pogalan, bahwa pembentukan Posyandu ILP ini  tidak lepas dari kerjasama dan pendampingan dari Bidan Desa serta tenaga kesehatan Puskesmas Pogalan. “ Terimakasih kepada Kader Posyandu Sakura dan Kepala Puskesmas Pogalan yang telah mempersiapkan peresmian Posyandu Sakura menjadi Posyandu ILP yang pertama di Desa Bendorejo. Semoga dengan adanya Posyandu ILP ini masyarakat akan lebih mudah mendapatakan pelayanan kesehatan “ ujarnya.

Merujuk dari arahan Menkes Budi, bahwa yang penting bukan menyembuhkan yang sakit tapi menjaga masyarakat agar tetap sehat, karena selama ini banyak program yang mengarah kepada bagaimana orang sakit itu disembuhkan. Padahal yang terpenting adalah menjaga masyarakat tetap sehat.

Sebagai tanda diresmikannya Posyandu ILP di Posyandu Sakura, dilaksanakan pengguntingan pita oleh Kepala Desa Bendorejo disaksikan oleh seluruh undangan yang hadir. Kegiatan peresmian dilanjutkan dengan pelayanan kesehatan untuk balita, remaja, lansia dan ibu hamil. Peresmian dan pembukaan Posyandu ILP Desa Bendorejo Kecamatan Pogalan ini dibiayai oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun Anggaran 2024. Selama kegiatan berlangsung dengan tertib, aman dan lancar.

 

Admin Web, Hst…

Komentar atas PERESMIAN POSYANDU ILP DESA BENDOREJO, AYO KE POSYANDU !!

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Bendorejo

tampilkan dalam peta lebih besar